~~~ Welcome to my blog! And don't forget to visit again ^^ Arigato! ありがとう ~~~
Welcome to Chovanila Zone Blog! Please leave a chat or comment :)
RSS

Friday 24 January 2014

Sistematika Proposal Penelitian - Panduan 1

Apa itu proposal? Proposal adalah suatu rancangan kegiatan dengan sistematika tertentu. Apabila kita hendak melakukan kegiatan resmi seperti penelitian, pengajuan acara, maka kita diharuskan untuk membuat proposal terlebih dahulu, untuk menentukan apakah kegiatan yang kita ajukan itu diterima atau tidak. Bagi kalian yang pemula, tentu bingung bagaimana sistematika proposal penelitian yang urut dan terperinci. Berikut ini sistematika proposal penelitian :

Bab I Pendahuluan
A. Latar Belakang
B. Rumusan Masalah
C. Tujuan Penelitian
D. Manfaat Penelitian

Bab II Landasan Teori, Kerangka Berpikir, Hipotesis
A. Landasan Teori
B. Kerangka Berpikir
C. Hipotesis

Bab III Prosedur Penelitian
A. Metode Penelitian
B. Populasi / Sampel
C. Instrumen Penelitian
D. Teknik Pengumpulan Data

Bab IV Jadwal dan Biaya Penelitian
A. Jadwal Penelitian
B. Biaya Penelitian

Mungkin banyak istilah yang kurang dimengerti bukan? Baiklah, berikut ini penjelasannya :
1. Latar belakang adalah sesuatu yang berupa kejadian atau fenomena yang ditangkap oleh siswa dan diasosiasi sehingga menimbulkan keinginan untuk memahami lebih lanjut tentang hal tersebut atau mencari solusi jika hal tersebut merupakan suatu masalah yang memerlukan solusi.
2. Rumusan masalah adalah suatu hal berupa masalah yang dimunculkan sebagai hasil siswa mengasosiasi kejadian atau fenomena yang ditangkapnya.
3. Tujuan penelitian merupakan tujuan siswa melakukan penelitian
4. Manfaat penelitian adalah manfaat bagi peneliti/siswa, bagi orang lain, dan bagi lingkungan.
5. Landasan teori adalah teori atau konsep yang melandasi kerangka berpikir siswa.
6. Kerangka berpikir adalah alur berpikir siswa yang merupakan dasar untuk membangun hipotesis
7. Hipotesis adalah suatu dugaan yang dibangun dengan kalimat "jika ................... , maka .......................". Hipotesis juga dapat berupa suatu pertanyaan, misalnya "Apakah jenis gula mempengaruhi kemampuan air melarutkan gula?"
8. Metode penelitian adalah metode yang digunakan oleh siswa untuk mendapatkan data penelitian (contoh : metode eksperimen untuk penelitian kuantitatif, metode survey untuk penelitian kualitatif). Sebuah rancangan penelitian kuantitatif harus memiliki 3 variabel, yaitu variabel manipulasi, variabel kontrol, dan variabel respon. 
Variabel manipulasi adalah variabel yang dapat diubah-ubah. Contoh : Judul penelitian "Pengaruh banyaknya kulit jeruk sebagai pengusir nyamuk". Nah, variabel manipulasinya yaitu banyaknya kulit jeruk.
Variabel kontrol adalah variabel yang menjadi pengontrol antara manipulasi dan respon agar tidak berubah. Variabel kontrol sifatnya tetap, tidak boleh diubah-ubah. Contoh : Judul penelitian sama seperti diatas. Variabel kontolnya yaitu jenis kulit jeruk, jenis wadah yang digunakan, dll.
Variabel respon adalah variabel yang merupakan hasil dari pengamatan yang telah dilakukan. Contoh : variabel respon judul diatas ialah jumlah nyamuk yang mati.
9. Populasi adalah jumlah objek yang akan diteliti dan diambil datanya.
10. Instrumen penelitian adalah segala sesuatu yang diperlukan dalam penelitian untuk mendapatkan data dan untuk merekam data hasil percobaan / survey.
11. Teknik pengumpulan data adalah cara untuk mendapatkan data melalui tahapan-tahapan yang berurutan/prosedural.
12. Jadwal penelitian adalah jadwal yang dibuat siswa dalam bentuk matriks untuk mencatat tahapan kegiatan serta kemajuan yang telah dicapai siswa dalam kegiatan penelitian.
13. Biaya penelitian adalah biaya secara rinci yang diperlukan siswa dalam kegiatan penelitian ini (boleh tidak dimasukkan ke dalam proposal)

Read Comments
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment